
Peringatan HUT Ke299 Kab Grobogan: Harmoni Dalam Keberlanjutan
Grobogan, koran borgol. Com – Kabupaten Grobogan menapaki usia ke-299 dengan penuh semangat pembangunan berkelanjutan. Upacara peringatan Hari Jadi ke-299 digelar di Alun-Alun Purwodadi pada Selasa (4/3/2025) dengan Bupati Grobogan, Setyo Hadi, sebagai inspektur upacara.
Acara ini juga dirangkaikan dengan peringatan HUT ke-75 Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan HUT ke-106 Pemadam Kebakaran (Damkar).
Turut hadir Sekretaris Daerah (Sekda) Grobogan, Anang Armunanto, S.Sos., M.Si., bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Para bupati dan wakil bupati terdahulu juga hadir sebagai bentuk penghormatan atas dedikasi mereka dalam membangun Grobogan hingga saat ini.
Dalam amanatnya, Bupati Setyo Hadi menekankan bahwa keberhasilan yang diraih Grobogan saat ini tidak terlepas dari kerja keras para pemimpin sebelumnya. Beliau mengajak seluruh elemen masyarakat untuk melanjutkan perjuangan dengan kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas, dan kerja tuntas guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
“Tantangan ke depan semakin berat. SDM dituntut semakin berkualitas, pertumbuhan ekonomi harus terus meningkat, infrastruktur juga harus semakin kuat. Tata kelola pemerintahan dikawal ketat, baik oleh pemerintah pusat maupun masyarakat. Kita berharap ke depan tidak boleh ada anak yang tidak bersekolah, stunting harus menurun, penanganan kemiskinan harus tepat sasaran, dan potensi unggulan harus diolah lebih optimal untuk menopang pertumbuhan ekonomi,” ujarnya.
Sejalan dengan visi Grobogan Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan, Bupati menegaskan pentingnya gotong royong dan sinergi semua pihak dalam mewujudkan pembangunan yang berkeadilan. Semangat Mbangun Desa, Noto Kutho menjadi komitmen bersama agar hasil pembangunan dapat dirasakan secara merata oleh masyarakat.
Pada kesempatan yang sama, peringatan HUT ke-75 Satpol PP juga menjadi momentum untuk memperkuat peran dalam menjaga ketertiban umum dan menegakkan peraturan daerah. Dengan tema Satpol PP Siap Mendukung Implementasi Penyelenggaraan Trantibum dalam Mendukung Asta Cita, Satpol PP diharapkan semakin profesional dalam menjalankan tugasnya.
Sementara itu, HUT ke-106 Pemadam Kebakaran mengangkat tema Mencegah Kebakaran, Menjaga Pembangunan. Peran petugas Damkar bukan hanya dalam menangani kebakaran, tetapi juga dalam upaya pencegahan dan edukasi kepada masyarakat.
“Pemadam kebakaran bukan hanya sekedar profesi, tetapi juga panggilan jiwa untuk mengabdi dan memberikan perlindungan bagi masyarakat,” ujar Bupati. Dengan semboyan Pantang Pulang Sebelum Api Padam, petugas Damkar diharapkan terus menjalankan tugasnya dengan dedikasi tinggi.
Tema peringatan Hari Jadi ke-299 Kabupaten Grobogan tahun ini, Harmoni dalam Keberlanjutan, mencerminkan harapan untuk membangun daerah dengan semangat kebersamaan dan keberlanjutan.
Melalui sinergi antara pemerintah dan masyarakat, diharapkan Grobogan terus berkembang menjadi daerah yang maju dan sejahtera.*Redi/Hms